
Ilustrasi bangun tidur (Foto: Pexels/Andrea Piacquadio)
Jakarta, Jurnas.com - Bangun kesiangan sering menjadi masalah yang mengganggu produktivitas sehari-hari. Terlebih, pada bulan Ramadan, ketika ibadah puasa dimulai dengan sahur sebelum waktu fajar atau adzan subuh.
Karenanya penting untuk mengubah beberapa kebiasaan agar dapat bangun tidur tepat waktu atau tidak kesiangan dan merasa bugar sepanjang hari. Berikut ini adalah beberapa tipsnya yang dikutip dari Heatline.
Salah satu langkah pertama yang perlu dilakukan agar bangun tepat waktu ialah dengan menetapkan jadwal tidur yang konsisten. Dengan tidur selama 7-8 jam setiap malam dan bangun pada waktu yang sama setiap hari, tubuh akan lebih mudah beradaptasi dan bangun dengan perasaan segar.
Selain itu, aktivitas yang dilakukan menjelang tidur juga sangat memengaruhi kualitas tidur. Oleh karena itu, hindarilah penggunaan perangkat elektronik, konsumsi kafein, dan tidur siang terlalu dekat dengan waktu tidur agar tidurmu lebih nyenyak.
Tak kalah penting, kebiasaan menekan tombol snooze pada alarm bisa merusak kualitas tidurmu. Untuk menghindarinya, cobalah memindahkan alarm ke tempat yang agak jauh dari tempat tidur, sehingga kamu harus bangun untuk mematikannya.
Selain jadwal tidur dan kebiasaan sebelum tidur, pola makan juga berpengaruh besar terhadap tidur yang berkualitas. Mengonsumsi makanan alami seperti buah, sayur, dan biji-bijian akan mendukung tidur yang lebih baik, sedangkan makanan olahan atau tinggi gula justru bisa mengganggu tidurmu.
Selain itu, berolahraga secara rutin juga sangat membantu dalam meningkatkan kualitas tidur. Olahraga dengan intensitas moderat, seperti berjalan cepat atau yoga, dapat memberikan efek positif pada tidurmu, membuatmu merasa lebih segar saat bangun.
Paparan sinar matahari di pagi hari juga memiliki peran penting dalam mengatur ritme tubuh. Jika sinar matahari sulit didapatkan, kamu bisa menggunakan lampu atau tirai yang memungkinkan cahaya masuk untuk membantu tubuh bangun lebih mudah.
Namun, jika kamu masih merasa lelah meski sudah mencoba berbagai tips di atas, mungkin ada masalah tidur yang mendasari. Sebaiknya, konsultasikan dengan dokter atau ikuti studi tidur untuk mengetahui penyebab ketidakmampuan bangun pagi dengan segar.
Jika terbukti ada gangguan tidur, pengobatan medis dapat menjadi solusi. Terapi perilaku atau penggunaan alat bantu pernapasan dapat membantu mengatasi gangguan tidur dan memastikan tidur yang lebih berkualitas.
Demikian informasi mengenai beberapa tips agar tidak sering bangun tidur kesiangan. Semoga bermanfaat.
KEYWORD :Bangun Kesiangan Bangun Tidur Sahur Bulan Ramadan