
Anggota DPR RI Tommy Kurniawan beri santunan anak yatim di acara buka puasa bersama. (Foto; Jurnas/Ira).
Jakarta, Jurnas.com- Momentum Bulan Ramadhan (Bulan Puasa) menjadi waktu yang sangat tepat untuk terus berbagi dan membantu meringakan masyarakat yang membutuhkan. Hal ini dilakukan Anggota DPR RI, Komisi XI dari Fraksi PKB, Tommy Kurniawan.
Selama satu minggu ini, Tommy Kurniawan bersama dengan Sahabat Tomkur di Kabupaten Bogor, Jawa Barat bergerak bersama menyalurkan bantuan dalam bentuk sembako kepada masyarakat yang membutuhkan di Kabupaten Bogor, Jawa Barat, mulai dari Tingkat Kecamatan, Kelurahan, Desa dan pelosok yang menjadi dapilnya di Jabar V.
Puncaknya, pada Jumat (29/3/2025), Tommy Kurniawan didampingi istri tercintanya Lisya Nurrahmi dan putranya Abqary dan Sahabat Tomur menggelar kegiatan buka puasa bersama ratusan warga dan anak yatim di Ruko Lariss yang berada di Jalan Raya Parung, Jawa Barat.
Menurutnya, kegiatan ini merupakan rangkaian tali silaturrahminya bersama warga. Ia juga memberikan santunan kepada anak-anak yatim dari berbagai Yayasan yang berkesempatan datang dalam kegiatan tersebut. Tidak lupa ia juga menyampaikan rasa sukurnya atas dukungan masyarakat Kabupaten Bogor yang mengantarkannya ke Parlemen sebagai wakil warga Kabupaten Bogor dalam menyampaikan aspirasinya.
Tommy Kurniawan mengatakan, kegiatan buka puasa bersama dan santunan anak yatim ini merupakan bentuk kepedulian sosial dirinya bersama Sahabat Tomkur yang disampaikan dengan sebaik-baiknya dan tepat sasaran kepada yang menbutuhkannya.
“Bulan Puasa ini semakin menguatkan silaturrahmi saya dengan ibu-ibu dan bapak-bapak serta anak-anak muda di Kabupaten Bogor secara menyeluruh. Mulai dari Tingkat RT, RW, Kelurahan, Kecamatan dan berbagai Desa di Kabupaten Bogor. Alhamdulillah, semua terjalin dengan sangat baik,” kata Tommy Kurniawan, Jumat (29/3/2025).
“Ini adalah waktu yang tepat untuk berbagi, terutama kepada mereka yang membutuhkan. Semoga santunan ini dapat memberikan kebahagiaan bagi anak-anak yatim untuk merayakan Idul Fitri 1446 Hijriah ini,” sambungnya.
Pemeran Habibi di Sinetron Habibi dan Hbaibah ini berharap, tali silaturrahmi yang telah terjalin sangat erat ini dapat terus terjaga dengan sebaik-baiknya. Ia juga menyampaikan permohonan maaf lahir dan batin menjelang perayaan Idul Fitri yang diperkirakan jatuh pada Senin (31/3/2025).
“InsyaAllah, kita jaga terus silaturrahmi ini dengan sebaik-baiknya. Doakan saya agar bisa terus menyampaikan aspirasi teman-teman di Kabupaten Bogor kepada pemerintah. Akhir kata, saya ucapkan Selamat menjalankan Idul Fitri nanti. Mohon maaf lahir dan batin. Sampaikan salam saya kepada keluarga dan juga kerabat serta teman-teman semua yang belum sempat bertemu,” ucap Tomkur.
"Semoga puasa yang kita jalankan sebulan penuh ini mendapat keberkahan. Dan semoga kebersamaan ini juga membawa keberkahan bagi kita semua. Terimakasih ya Ibu-Ibu dan Bapak-bapak serta teman-teman semua,” pungkas Tommy.
KEYWORD :Tommy Kurniawan Anak Yatim Kabupaten Bogor Buka Puasa Bersama