
Titiek Pusa semasa hidupnya. (Foto: Jurnas/dok Musica Studio).
Jakarta, Jurnas.com - Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad menyampaikan duka cita yang mendalam atas meninggalnya artis senior Titiek Puspa. Dia menghembuskan napas terakhir setelah menjalani perawatan di RS Medistra Jakarta.
"Turut berduka cita yang sedalam-dalamnya atas berpulangnya Hajah Titiek Puspa," kata Dasco dalam keterangannya, Jakarta, Kamis (10/4).
Ketua Harian Partai Gerindra itu mengenang Titiek Puspa sebagai seorang tokoh dan pekerja seni nasional telah menyumbangkan banyak karyanya bagi bangsa dan negara. Dasco mendoakan almarhum ditempatkan di tempat terbaik.
"Titiek Puspa seorang tokoh dan pekerja seni nasional yang telah banyak menyumbangkan karyanya bagi bangsa dan negara semoga Ibu Titiek Puspa, khusnul khotimah. Alfatihah," kata Dasco.
Sebelumnya, Kabar duka datang dari salah satu artis senior Indonesia, Titiek Puspa. Dia meninggal dunia setelah menjalani perawatan di RS Medistra Jakarta, pada pada Kamis, 10 April 2025.
Kabar ini disampaikan oleh manajer Titiek Puspa, Mia. Titiek mengembuskan napas terakhirnya di usia 87 tahun.
Titiek Puspa Meninggal Dunia di RS Medistra
"Iya, benar eyang baru saja meninggal di pukul 16.25 WIB. Jenazah masih di Medistra," ungkap Mia kepada wartawan.
KEYWORD :
Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad aktris Titiek Puspa kabar duka meninggal dunia