
Ilustrasi IHSG
Jakarta, Jurnas.com - Istirahat perdagangan di awal pekan, Senin (21/4/2025), Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berakhir terkoreksi di zona merah.
Akhir Sesi I, IHSG terpangkas 0,27% atau 17,24 poin ke level 6.421.
Sebanyak 293 saham harganya turun, 259 saham harganya naik dan 246 saham lain harganya stagnan.
Total volume saham yang diperdagangkan sebanyak 9,44 miliar saham dengan nilai transaksi mencapai Rp5,11 triliun, dan ditransaksikan sebanyak 601.976 kali.
Tiga saham yang menempati posisi top gainers yaitu PT Hotel Fitra International Tbk (FITT) naik 26,36 persen ke Rp139, PT Intiland Development Tbk (DILD) naik 16,67 persen ke Rp154, dan PT Krida Jaringan Nusantara Tbk (KJEN) naik 9,52 persen ke Rp115.
Sedangkan, tiga saham yang menempati posisi top losers yaitu PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG) turun 10,18 persen ke Rp22.275, PT Techno9 Indonesia Tbk (MINA) turun 9,60 persen ke Rp113 dan PT Wahana Inti Makmur Tbk (NASI) turun 8,54 persen ke Rp75.
Lalu, tiga saham yang teraktif diperdagangkan hingga sesi pertama ini antara lain, PT Fore Kopi Indonesia Tbk (FORE), PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) dan PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA).
KEYWORD :
IHSG Saham Transaksi