
Gus Imin Bersilaturahmi ke KH Hafid Malik.
Jembaer, Jurnas.com - Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar atau Gus Imin melanjutkan safarinya ke Pondok Pesantren Salafiyah Suger, Jember, Jawa Timur, Sabtu, 26 April 2025 malam, setelah sebelumnya ke Banyuwangi dan Situbondo. Di Ponpes ini, Gus Imin menemui KH. Hafid Malik.
Gus Imin dan rombongan tiba di lokasi sekira pukul 19.02 WIB dan diterima langsung oleh KH Hafid Malik beserta jajaran Ponpes tersebut.
Dalam keterangannya, Gus Imin menyampaikan bahwa tujuan bersilaturahim ke KH Hafid Malik untuk meminta doa dan arahannya untuk kemajuan bangsa dan negara Indonesia.
“Saya dan rombongan dari DPP PKB dan Anggota Fraksi DPR RI melakukan silaturahim dan sowan ke KH Hafid Malik untuk meminta arahan dan doanya untuk bangsa dan negara,” kata Gus Imin.
Menurut Menteri Koodinator Pemberdayaan Masyarakat itu, sowan ke para kiai merupakan komitmen dirinya dan PKB sebagai bentuk penghormatan kepada para kiai. Bahkan, sowan ini merupakan bagian dari tradisi PKB yang telah dilakukan sejak lama.
“Tentu, nasihat-nasihat para kiai ini sangat penting untuk membangun Indonesia lebih maju lagi,” tambahnya.
Diketahui, sebelumnya Gus Imin bersilaturahim ke ke KHR Ahmad Azaim Ibrahimy di Pondok Pesantren (Ponpes) Salafiyah Syafi`iyah Sukorejo, silaturahim dengan KH. Fadlurrahman Zaini di Ponpes Nurul Abror, Alasbulu, Banyuwangi dan KHR Kholil As’ad Situbondo.
Turut mendampingi Gus Imin yakni Bendahara Umum DPP PKB Bambang Susanto, Ketua DPW PKB Jawa Timur Abdul Halim Iskandar, anggota DPR RI Ahmad Iman Syukri dan Rivqy Abdul Halim, serta jajaran anggota DPRD Jawa Timur.
KEYWORD :Gus Imin Jember KH Hafid Malik