Rabu, 15/01/2025 19:44 WIB

Pecat OSO, Marsekal Madya Daryanto jadi Plt Ketum Hanura

Petinggi Partai Hanura memecat Oesman Sapta Odang (OSO) sebagai Ketua Umum (Ketum) dan sekaligus menunjuk Waketum Hanura Marsekal Madya (Purn) Daryanto sebagai Plt Ketum.

Jumpa Pers penunjukkan Marsekal Madya (Purn) Daryanto sebagai Plt Ketum Hanura

Jakarta - Petinggi Partai Hanura memecat Oesman Sapta Odang (OSO) sebagai Ketua Umum (Ketum) dan sekaligus menunjuk Waketum Hanura Marsekal Madya (Purn) Daryanto sebagai Plt Ketum.

Daryanto menyatakan siap untuk menjadi Plt Ketum Partai Hanura. Menurutnya, hal itu dilandasi rasa tanggung jawab terhadap partai besutan Wiranto tersebut.

"Menunjuk saya sebagai Plt Ketua Umum Partai Hanura Marsekal Madya Purnawirawan Daryanto. Saya siap untuk melaksanakan tugas Plt karena dilandasi rasa tanggung jawab saya terhadap Partai Hanura," kata Daryanto, saat jumpa pers di Hotel Ambhara, Jakarta, Senin (15/1).

Kata Daryanto, pemecatan OSO sebagai Ketum Hanura dikarenakan adanya mosi tidak percaya dari sejumlah pengurus daerah.

"Kami Hanura melaksanakan rapat khusus menyikapi permintaan dari DPD seluruh Indonesia, Orsom dan Orsap dan pengurus harian tentang adanya mosi tidak percaya kepada Bapak ketua umun Hanura," terangnya.

KEYWORD :

Partai Hanura Oesman Sapta Odang Daryanto




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :