
KIKA Sandra Olga, Jennifer Bachdim, Samuel Oetoro, IVONNE Aryanti, Arya Gondhowiardjo
Jakarta - Manusia membutuhkan asupan sehari-hari yang bergizi seimbang untuk meningkatkan daya tahan tubuh, menjaga stamina dan berat badan ideal. Greek yogurt punya kandungan karbohidrat dan gula yang lebih rendah serta memiliki kadar protein 2 kali lebih tinggi dibandingkan yogurt biasa, sehingga bisa dikonsumsi kapanpun baik sebagai menu sarapan, cemilan saat lapar, maupun setelah makan ringan.
Heavenly Blush, produsen makanan dan minuman berbasis yogurt dengan kaya manfaat untuk kesehatan tubuh, resmi meluncurkan kampanye “#HeavenlyBlushGreekSecret” untuk memperkenalkan dan mengedukasi perihal manfaat Greek yogurt kepada masyarakat Indonesia.Ivonne Aryanti, Marketing Director Heavenly Blush menyatakan komitmen menjadi wellness yogurt specialist yang selalu berinovasi dalam pembuatan aneka ragam yogurt yang lezat dengan rasa asam yang pas, bergizi seimbang dan berkualitas tinggi. “Semua resep produk Heavenly Blush didukung oleh pemilihan kultur (culture) bakteri asam laktat yang tepat dan resep khas yang dipadukan dengan teknologi terbaru,” ujarnya dalam kampanye “#HeavenlyBlushGreekSecret” di Jakarta (22/2) lalu.Baca juga :
DPR Dukung Penuh Target Indonesia Bebas TBC 2029
Negara Yunani menyimpan banyak rahasia yang menyebabkan orang Yunani tumbuh menjadi orang yang lebih sehat dan menikmati hidup sampai tua. Dengan manfaat baik dan kadar protein yang tinggi, Heavenly Blush Greek yogurt dapat dijadikan sebagai cemilan sehat dan guilty free snack karena dapat memberikan rasa kenyang yang lebih lama, sehingga dikenal sebagai ‘Greek Secret To Staying Full Longer.”
DPR Dukung Penuh Target Indonesia Bebas TBC 2029
Kesehatan Stamina Tubuh Yogurt