Aksi Maverick Vinales (auto.ndtv.com)
London - Pebalap Suzuki Maverick Vinales cetak rekor dengan menjuarai balap MotoGP Inggris di Sirkuit Silverstone, Minggu (4/9/2016) dengan kalahkan andalan tuan rumah yang pimpin pole position Cal Crutchlow, dengan selisih waktu 3,480 detik.
Vinales berikan kemenangan pertama Suzuki yang terakhir kali diraih Chris Vermeulen pada MotoGP Le Mans, Prancis, tahun 2007.
Jalannya balap sempat terganggu dengan insiden yang melibatkan Pol Espargaro dan Loris Baz di tikungan kedua. Dalam insiden yang mengakibatkan kedua motor terpental itu dikabarkan kedua pebalap masih dalam keadaan sadar dan langsung diboyong ke pusat medis untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Vinales perlahan membuktikan ketangguhannya setelah start ulang yang menyisakan 19 putaran. Pebalap Spanyol itu mengejar dari posisi tiga hingga memimpin balap.
Vinales akhirnya menyudahi balap sebagai yang terdepan dengan catatan waktu 39 menit 3,559 detik, 3,480 detik di depan Cal Crutchlow dan 4,063 detik mengungguli Rossi di posisi ketiga.
Marquez mengamankan posisi keempat sementara rekan satu timnya di Honda, Dani Pedrosa, di posisi kelima dengan perbedaan waktu 6,381 detik dari Vinales.
Andrea Dovizioso di posisi keenam, atau di depan pebalap Suzuki lainnya, Aleix Espargaro. Pebalap Yamaha, Jorge Lorenzo, tercecer di peringkat delapan dengan catatan waktu 20 detik lebih lambat dari Vinales.
Maverick Vinales MotoGP Siverstone Inggirs.