Jakarta - Aparat kepolisian melakukan operasi tangkap tangan (OTT) di Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Jakarta, Selasa (11/10). OTT ditenggarai berkaitan dengan pungutan liar (pungli) perizinan.
Wakil Ketua KPK, Saut Situmorang angkat bicara terkait OTT tersebut. Menurut Saut, operasi "bersih-bersih" itu harus digenjot lebih banyak lagi.
"Itu keren. Harus makin dibanyakin biar cepat bersih negara ini, saya pikir kalau ini dilakukan sejak dulu dan terus menerus sejak negara ini berdiri yakin negara kita sudah lebih sejahtera," tutur Saut kepada Jurnas.com melalui pesan singkat, Selasa (11/10).
Istilah OTT sendiri familir dilakukan oleh lembaga antirasuah. Sudah banyak pihak dijebloskan ke jeruji besi dari OTT yang dilakukan lembaga KPK.Pungli Kemenhub KPK