Cristiano Ronaldo (foto: dreamteamfc)
Cristiano Ronaldo kembali menunjukkan inkonsistensi penampilannya dalam lanjutan La Liga pekan ke-9, melawan tim tamu Athletic Bilbao. Bermain di Estadio Bernabeu, mega bintang Real Madrid tersebut gagal memanfaatkan sejumlah peluang.
Percobaan Ronaldo sudah dimulai sejak menit ke-8. Membawa bola dari sisi kiri lapangan, CR7 melewati dua pemain belakang Bilbao. Tendangan lemah dari luar kotak penalti Ronaldo tidak menemui sasaran. Peluang selanjutnya didapat setelah Isco mengirim umpan silang kepada Ronaldo yang berdiri bebas di kiri pertahanan lawan. Namun sayang tendangannya masih jauh melambung di atas mistar gawang.
Peluang emas Ronaldo datang pada menit ke-43. Mendapat umpan sodoran dari lapangan tengah, Ronaldo menyisir sisi kanan lapangan dan berhadapan langsung dengan Iraizoz. Tembakan langsungnya masih mampu diamankan dengan mudah oleh kiper. Pada akhir injury time babak kedua, Ronaldo kembali gagal memanfaatkan peluang emas. Umpan silang mendatar Lucas Vazquez diterima Ronaldo yang tinggal berhadapan satu lawan satu dengan kiper Bilbao. Sayang, lagi-lagi sepakan peraih Baloon d’Or 2015 ini bisa diamankan Iraizoz yang tampil gemilang.
Kegagalan Ronaldo menambah koleksi golnya, menorehkan kemandulan terpanjang CR7 selama dirinya menginjakkan kaki di Bernabeu. Beruntung, dalam laga yang berlangsung Senin (24/10) tersebut, El Real berhasil memenangkan laga, dan naik ke puncak klasemen sementara. Benzema pada menit ke-6 berhasil membobol gawang lawan, setelah menerima umpan datar dari Isco. Athletico sempat membalas pada menit ke-27, ketika gol Sabin Merino Zuloaga lahir memanfaatkan kesalahan barisan belakang Los Blancos. Gol telat Alvaro Morata pada menit ke-83 menjadi kartu trap bagi lawan. Menyambar crossing melengkung dari Gareth Bale, Morata sukses menceploskan bola liar yang gagal diantisipasi oleh Iraizoz.
Real Madrid Ronaldo Cristiano Ronaldo Jurnas Zinedine Zidane La Liga Ronaldo Mandul