Rabu, 15/01/2025 21:49 WIB

Rahasia 6 Olahan Masker dari Air Kelapa

Kandungan anti-oksidan tinggi dan sitokinin pada air kelapa mampu mencegah menunda penuaan, mengurangi pigmentasi, dan meningkatkan kolagen kulit, sehingga kulit Anda menjadi lebih cerah.

Illustrasi (foto: Mercola)

Kesegaran dan kelembutan air kelapa muda mampu menghilangkan dehidrasi. Apalagi ketika terik panas menghantam, mampir sebentar untuk minum air kelapa di pinggir jalan merupakan pilihan terbaik untuk melepas dahaga. Ya, air kelapa mengandung manfaat yang sangat besar. Kandungan anti-oksidan tinggi dan sitokinin mampu mencegah menunda penuaan, mengurangi pigmentasi, dan meningkatkan kolagen kulit, sehingga kulit Anda menjadi lebih cerah.

Selain kandungan tersebut, air kelapa juga memiliki Omega-3 dan Vitamin C yang dapat melepaskan sel-sel kulit mati, dan pori-pori yang menutup. Mineral yang terdapat di dalamnya meliputi Magnesium, kalium dan asam amino, yang kaya hidrat dan mengencangkan kulit Anda.

Menakjubkan bukan, Anda mendapatkan sederet manfaat dari air kelapa hanya dengan mengeluarkan rupiah yang tidak seberapa. Dibandingkan harus melakukan perawatan mahal demi mendapatkan kulit yang cantik dan mulus.

Tanpa berpanjang lebar, inilah beberapa olahan masker wajah yang terbuat dari air kelapa, sebagaimana dilansir dari Bold Sky.

Masker Pencerah Kulit

  • Campurkan setengah air kelapa dan setengah jus mentimun. Aduk secara merata.
  • Dinginkan di dalam kulkas selama 5 menit.
  • Celupkan kapas ke dalam larutan. Peras dan oleskan ke kulit dan leher Anda.
  • Biarkan masker membungkus wajah dan leher Anda, lalu bilas dengan air biasa setelah kering.

Penyegar Kulit

Masker ini mampu memberikan kesegaran pada kulit Anda. Masker ini juga berfungsi untuk menghapus plak-plak hitam dan membersihkan pori-pori. Berikut ini langkah-langkahnya:

  • Campurkan 1 sendok makan ekstrak nanas segar dengan 1 sendok makan air kelapa.
  • Aduk dan usapkan ke kulit menggunakan kapas.
  • Tunggu sebentar hingga masker kering, lalu bilas dengan air bersih.

Penghilang Bintik Kecoklatan

Masker air kepala pemutih kulit dapat menghilangkan bintik-bintik kecoklatan, menyembuhkan peradangan, dan menghilangkan kotoran pada kulit. Berikut langkah pembuatannya:

  • Ambil 1 sendok makan Fuller’s earth (sejenis lumpur perawatan wajah), 1 sendok teh madu, dan aduk hingga berbentuk pasta dengan ditambahkan air kelapa secukupnya.
  • Bersihkan wajah Anda menggunakan pembersih ringan, dan gunakan masker tadi setelahnya. Cukup olesan tipis saja.
  • Diamkan masker selama 15 menit, lalu bilas.
  • Lanjutkan dengan menggunakan pelembab.

Spray Penyegar Wajah

Komposisi terapis yang digunakan untuk Spray ini benar-benar pembersih kulit alami, yang tidak hanya akan meremajakan kulit Anda, namun juga berfungsi untuk menghilangkan bintik-bintik pada kulit, jika digunakan secara teratur.

  • Campurkan air kelapa dengan air bunga mawar.
  • Masukkan cairan yang telah dicamur ke dalam botol, dan letakkan di dalam kulkas hingga dingin.
  • Semprotkan ke wajah Anda dan biarkan larutan ini terserap ke dalam permukaan kulit.

Scrub Penghilang Kulit Mati

Scrub ini mampu melepas lapisan kulit mati tanpa mengganggu pH Balance pada kulit Anda. Caranya:

  • Ambil 1 sendok makan bubuk Masoor dal, dan tambahkan 1 sendok teh madu, lalu aduk dengan menambahkan air kelapa secukupnya. Aduk hingga membentuk pasta.
  • Oleskan pasta ke wajah Anda, dan tunggu hingga mengering.
  • Semprot wajah Anda menggunakan air , dan ketika masker mulai mengendur, mulai gosok dengan gerakan melingkar.
  • Lakukan hal ini selama 5 menit, kemudian bilas dengan air bersih.

Pemutih Kulit

  • Ambil 1 sendok makan bubuk cendana merah, lalu tambahkan 1 sendok teh jus mentimun dan madu, diaduk dengan menggunakan air kelapa secukupnya hingga halus.
  • Gunakan sebagi masker, dan biarkan selama 30 menit.
  • Scrub dan bilas.
KEYWORD :

Manfaat Air Kelapa Muda Kelapa Muda Tips Kecantikan Kulit




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :